Header Ads

home ads

Tips Orang Tua Cerdas Memilih Mainan untuk Anak





Tak ada seorangpun orang tua yang ingin mencelakakan anaknya sebagai buah hati yang sangat disayangi. Namun tanpa disadari banyak orang tua yang melakukannya, misalnya melalui mainan yang diberikan dengan tujuan untuk menyenangkan mereka. Sayangnya mainan yang diberikan kadang dapat membahayakan si anak, seperti menimbulkan bahaya tersedak atau memiliki bagian tajam yang dapat melukai anak.

Di zaman yang serba modern ini banyak beragam jenis mainan anak yang mudah didapatkan di toko penjual mainan baik produk dalam negeri maupun yang impor dari luar negeri. Untuk tujuan keamanan dan melatih imajinasi anak, maka Anda dapat memilih Kamera anak sebagai salah satu mainan yang sedang popular saat ini. Setiap orang tua pasti setuju jika anak-anak adalah masanya berimajinasi, oleh karenanya memilih mainan ini dapat membantu perkembangan anak, bisa menambah imajinasinya menjadi seorang photografer.

Meskipun tak bisa dipungkiri mainan memberikan banyak manfaat bagi anak-anak, memilih jenis mainan yang salah juga dapat membahayakan mereka. Tidak semua jenis mainan aman karena beberapa diantaranya dapat menimbulkan risiko yang bisa berakibat serius bagi anak. Untuk menghindari potensi risiko ini, penting memilih mainan yang aman diberikan kepada anak.

Lantas, bagaimana memilih mainan yang aman bagi anak? Berikut beberapa tips orang tua yang cerdas memilih mainan terbaik yang juga aman untuk si kecil. Simak uraiannya!

1. Memberi manfaat

Memilih mainan untuk anak pastinya dipilih yang bisa menyenangkan anak. Namun, selain itu yang lebih penting tentu saja mainan itu bisa memberikan manfaat lebih, terutama untuk membantu tumbuh kembang anak, misalnya untuk perkembangan motorik, kognitif atau problem solving, sosial, emosional, kreativitas, sensoris dan yang lainnya.

2. Sesuai dengan usia

Perlu dipahami bahwa setiap tahapan usia anak akan memiliki pemahaman dan kemampuan yang berbeda. Oleh karena itu, orang tua tidak boleh memberikan mainan kepada anak secara sembarangan. Anda harus bisa memilih mainan yang sesuai dengan usia anak, agar anak bisa bermain sambil belajar dan tentunya merasa senang. Bisa saja jika Anda memberikan permainan yang terlalu sulit dipahami anak membuat mereka stres dan mudah bosan.

3. Jangan tergiur harga yang murah

Mungkin saja Anda akan tergoda untuk membeli mainan yang harganya murah, sehingga anak-anak Anda akan memiliki lebih banyak mainan untuk dimainkan. Namun, harga mainan yang terjangkau bisa jadi karena beberapa alasan, misalnya terbuat dari bahan berkualitas rendah dan dibuat dengan pengerjaan yang buruk. Karena alasan tersebut, mainan murah bisa menjadi masalah di belakang hari, terutama risiko bahaya yang bisa ditimbulkan. Karena itu, jauhi jenis mainan ini.

4. Tidak mengandung racun.

Periksa label mainan untuk memastikan mainan terbuat dari atau mengandung bahan tidak beracun. Jika mainan sudah dicat, pastikan cat yang digunakan bebas timah. Periksa apakah mainan itu juga memiliki lapisan yang tahan lama. Jika Anda membeli mainan yang berupa seni dan kerajinan, pastikan labelnya "tidak beracun". Produk yang tidak ada label ini berarti mainan tidak sesuai dan aman untuk anak-anak dari segala usia.

5. Tidak mengandung magnet.

Magnet adalah salah satu benda yang cukup berbahaya jika dimainkan anak-anak. Bila sampai tertelan, magnet dapat merobek jaringan dan menyebabkan kerusakan pada usus, yang dapat mengakibatkan cedera serius . Dalam beberapa kasus bisa berakibat fatal, karena itu hindari membeli mainan yang memiliki atau mengandung magnet. Jika hal ini tidak dapat dihindari, pastikan magnet direkatkan atau dipasang dengan benar dan erat dan tidak ada gaya yang dapat melepaskannya.

6. Aman untuk dimainkan.

Unsur keamanan pastinya menjadi hal paling penting diperhatikan dalam memilih mainan untuk anak. Mainan yang bagus, maka akan dibuat dan dirancang dengan mempertimbangkan faktor keamanan. Selain itu, beberapa hal yang penting untuk dipahami para orang tua adalah menyangkut chocking hazard, jenis bahan, wadah atau plastik pembungkus.

Itulah 6 tips bagi Anda sebagai orang tua untuk memilih mainan bagi anak yang bagus dan aman. Bagaimana, Anda pasti sayang pada anak bukan? Jangan teledor, pilih mainan yang aman bagi mereka dengan memperhatikan beberapa tips tersebut di atas! 
 
 
 
 

Tidak ada komentar